Data Apotekmu Lebih Aman dengan Cloud!

apt. Nurul Ayesya, S.Farm 1 min read

Cloud computing atau komputasi awan adalah metode penyimpanan berbagai jenis data dan layanan di internet yang dikelola oleh pihak pengelola layanan. Istilah ini merujuk pada infrastruktur dari fisik beralih ke internet. Aplikasi berbasis cloud adalah program perangkat lunak yang berjalan di internet, bukan di komputer, perangkat lokal, maupun server lokal. Contoh beberapa penyedia layanan cloud yang populer di Indonesia antara lain Google Cloud dan Amazone Web Services (AWS).

Keuntungan Aplikasi Berbasis Cloud

Perkembangan teknologi dan informasi yang semakin pesat, membuat kebutuhan untuk menggunakan aplikasi dan mengakses data kapan saja dimana saja. Tentu ini tidak bisa dilakukan pada aplikasi berbasis dekstop dan konvensional. Penyimpanan banyak data atau file di hard drive atau penyimpanan lokal di komputer atau handphone kini sudah mulai ditinggalkan karena kurang fleksibel. Penyimpanan berbasis cloud memungkinkan Anda untuk menyimpan file secara aman dan dapat mengaksesnya kapan saja dimana saja selama Anda memiliki akses ke internet. Berikut beberapa keuntungan menggunakan aplikasi berbasis cloud,

Cost saving

Pengguna tidak perlu memilki penyimpanan tersendiri lagi. Beberapa penyedia layanan ini memberikan secara gratis dengan batasan jumlah memori tertentu. Sebelumnya, perusahaan harus membeli, memiliki, membangun manajemen informasi teknologi (IT) sendiri. Namun, dengan adanya cloud, perusahaan hanya membutuhkan pusat server dan divisi IT agar memastikan internet yang dimiliki cepat dan stabil, agar karyawannya bisa berinteraksi dengan secara online. Tentu ini menghemat banyak biaya.

Security

Penyimpanan data menjadi lebih aman. Penyedia layanan ini seperti AWS dan Google Cloud memiliki infrastruktur penyimpanan data yang aman dan handal. Host sistem bekerja secara penuh untuk menjaga seluruh data, sehingga dapat menghindari kecurian data, data corrupt dan menjamin data aman.

Flexibility

Teknologi ini bersifat fleksibel yang memungkinkan para pengguna menyimpan data dan aplikasi dari server jarak jauh. Mereka juga bisa mengaksesnya kapanpun dimanapun selama ada akses internet.

Scalable

Teknologi ini dapat menyesuaikan dengan kebutuhan aplikasi pengguna layanannya. Salah satunya dari sisi penyimpanan. Tidak seperti penyimpanan konvensional seperti hardisk dan flashdisk, cloud sudah dirancang untuk bisa melakukan penyimpanan data dalam jumlah besar sesuai kebutuhan pengguna. Bahkan jika ada lonjakan penggunaan pun, hal ini tidak menjadi masalah. Karena teknologi ini akan memberikan penyesuaian dengan handal.

Apotek Digital, Software Pengolah Apotek Berbasis Cloud

Saat ini sudah banyak bidang dan perusahaan beralih ke sistem cloud, karena beberapa keuntungan terkait cost saving, security, scalable, dan flexibility. Salah satunya di bisnis retail dan apotek. Apotek Digital merupakan software pengolah apotek atau sistem manajemen informasi apotek yang berbasis cloud yang dapat membuat kegiatan pengelolaan dan monitor apotek menjadi sangat mudah.

Dengan Apotek Digital, monitor aktivitas apotek dapat dilakukan dimana saja, kapan saja melalui semua jenis device, baik komputer, handphone, maupun tablet. Jumlah pengguna pun tidak dibatasi sehingga setiap owner, apoteker dan karyawan dapat mengakses melalui device-nya masing-masing. Data dan informasi yang disajikan real time dan akurat. Pengguna tidak perlu repot lagi dengan kertas, surat, dan storage komputer atau flashdisk sehingga tidak khawatir terhadap kehilangan/kerusakan data.

Terkait dengan kemananan data, Apotek Digital sudah dilengkapi dengan sistem keamanan teknologi dan kebijakan privasi data. Sistem keamanan teknologi ini meliputi keamanan penyedia layanan cloud, sertifikasi SSL, enkripsi password, DDOS (denial of service) protection, pembatasan hak akses pengguna, dan pengamanan shift dengan kode PIN shift. Untuk mempelajari lebih lanjut mengenai Apotek Digital, Anda bisa membaca di Software Apotek Terbaik di Era Digital.

Apotek Digital - Software Apotek Handal, Lengkap, dan Mudah. Yuk daftar di sini Gratis!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *